Kisah ibu-ibu menuntut keadilan setelah skandal sirup obat batuk sebabkan kematian 70 anak di Gambia: ‘Dikasih sirup, flunya hilang namun tak bisa kencing’

Ibu dengan poster anaknya

sumber gambar, Nenek Wally

keterangan,

Mariam Kuyateh menuntut keadilan bagi putranya Musa.

Motor mainan berwarna merah itu mulai berdebu di sudut rumah Mariam Kuyateh. Mainan itu sangat berarti bagi Musa yang berusia 20 bulan, tetapi dia meninggal September lalu.

Musa adalah salah satu dari 66 anak di Gambia yang diyakini telah meninggal setelah diberi obat batuk yang menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) “mungkin terkait dengan gagal ginjal akut”.

Kantor berita Reuters menyebutkan jumlah korban jiwa hingga Rabu (19 Oktober 2022) sedikitnya 70 anak.

Tidak ada satu pun anggota keluarga yang menyentuh mainan Musa sebagai pengingat bahwa mainan itu telah hilang.