Piala Dunia 2022: Qatar menggelar perhelatan fenomenal namun juga membuat frustasi

Seorang penggemar muda Prancis dengan bendera
keterangan,

Penggemar sepak bola tua dan muda menikmati permainan di Qatar.

Setelah babak penyisihan yang spektakuler – salah satu yang paling mengejutkan dalam sejarah Piala Dunia – penggemar sepak bola berduyun-duyun ke Qatar memuji tempat dan transportasi. Namun mereka mengaku frustasi dengan zona penonton di stadion.

“Suasananya fenomenal,” kata Iain dari Wales, yang juga datang ke Jerman untuk Piala Dunia 2006.

“Argentina vs Meksiko adalah salah satu pertandingan sepak bola terbaik yang pernah saya lihat.”

Iain adalah salah satu dari sekian banyak penggemar sepak bola yang memanfaatkan kedekatan antar stadion untuk melihat pertandingan sebanyak mungkin. Dia bisa menonton delapan pertandingan dalam 10 hari.